Token Listrik Gratis Bagi Pelanggan Prabayar

0
486
Listrik

Ditengah pandemi virus Corona atau Covid-19 seperti saat ini, pemerintah sendiri mengeluarkan peraturan pengganti undang-undang (Perppu) Nomor 1 tahun 2020. Salah satu poin penting didalam perppu tersebut ialah membebaskan pembayaran listrik PLN bagi para pelanggannya. Kementrian ESDM sendiri menyebutkan PT PLN akan membagikan token gratis kepada pelanggan listrik.

Namun tentunya yang akan mendapatkan token gratis ini tidak semuanya melainkan hanya pelanggan listrik golongan 450 VA dan subsidi 50% bagi pelanggan listrik golongan 900 VA selama 3 bulan kedepan. Hal ini jelas sangat meringankan masyarakat terlebih masyarakat yang menggunakan listrik dengan golongan tersebut yang pada umumnya masyarakat dengan pendapatan menengah kebawah.

Dalam perppu tersebut disebutkan bahwa pembebasan biaya listrik selama 3 bulan kedepan untuk 24 juta pelanggan listrik 240 VA dan diskon sebesar 50% bagi pelanggan listrik 900 VA. Proses pembagian token gratis dan diskon ini sendiri akan dimulai dan dilakukan secara bertahap.

Leave A Reply

Please enter your comment!
Please enter your name here